Monday, July 11, 2016

Foto Biasa Ini Bikin Geger, Lihat Seksama Apa yang Janggal?



Seorang pengguna Twitter yang menyaksikan liputan penghitungan suara keluarnya Inggris dari Uni Eropa di BBC melihat sesuatu yang unik di latar belakang.

Darren Haine, pengguna Twitter itu, melihat pintu masuk di tempat berlangsungnya penghitungan suara itu seperti sosok wajahnya Adolf Hitler.

Dia merekam gambar tayangan berita tersebut dan mengunggahnya di akun Twitter miliknya.

Dalam gambar, orang-orang di latar belakang terlihat sedang menghitung suara di Grangemouth Sports Centre, di Falkirk. Tapi pada bagian kanan pembaca berita, Haine melihat bahwa daun pintu ganda gedung tersebut menyerupai wajah pemimpin Nazi itu.

Dalam kicauannya di Twitter Haine menulis, "Ada pintu gedung di Falkirk yang mirip Hitler #bbcreferendum."


Setelah gambar tersebut muncul di Twitter, orang-orang pun merespons dengan mengatakan ada kemiripan daun pintu ganda itu dengan wajahnya The Fuhrer.

"#HitlerDoor menjadi pemenang terbaik di #EUref sejauh ini," tulis Nancy Von Short. Yang lainnya menimpali, "Apakah ada orang lain berpikir bahwa pintu ini tampak seperti Hitler? LOL."

Bahkan seorang wartawan freelance bernama Andrew Learmouth yang meliput penghitungan di Falkirk, cepat-cepat mengambil foto selfie setelah menyadari ada daun pintu yang terlihat seperti wajah Hitler.

Penghitungan referendum Uni Eropa di Grangemouth Sports Centre diperuntukan untuk wilayah Falkirk di Skotlandia bagian tengah.

Artikel Terkait

Foto Biasa Ini Bikin Geger, Lihat Seksama Apa yang Janggal?
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email